Cita Tenun Indonesia Mewujudkan Tenun Keberlanjutan

Edelweiss Bunga

Cita Tenun Indonesia (CTI), organisasi nirlaba yang bergerak di bidang kain tenun. Organisasi ini dibangun pada tahun 2008 oleh Okke Hatta Rajasa bersama sekelompok wanita Indonesia yang menyukai kain tenun tradisional. CTI sering kali bekerja sama dengan brand fashion maupun desainer interior untuk pelestarian kain tenun. Baru-baru ini CTI kolaborasi bersama Helai Collection di Find Design Fair Asia 2024, pameran desain terkemuka se Asia Tenggara. 

Helai Collection merupakan proyek gabungan desainer lokal Rina Renville, Nuantika, Dara Thalia dan para perajin bambu. Mereka menciptakan koleksi dekorasi furnitur dari kain tradisional Indonesia dengan material anyaman bambu. 

Salah satu kain yang dipakai adalah Tenun Ikat Sumba berasal dari Pulau Sumba, Nusa Tenggara Timur. Proses pembuatan pada kain ini menggunakan teknik pewarnaan ikat. Kain ini memiliki motif yang beragam mulai dari bentuk hewan, figur manusia, gunung, hingga elemen alam lainnya. Koleksi yang ditampilkan oleh Helai Collection kali ini pun merupakan representasi dari motif-motif itu. 

  • Sumba Stand Bowl Set
Koleksi Cita Tenun Indonesia Sumba Stand Bowl Set ukuran 22 x33 /20x25 cm
  • Sumba Round Box
Koleksi Cita Tenun Indonesia Sumba Round Box ukuran 22 x33 /20x25 cm
  • Sumba Basket
Koleksi Sumba Basket ukuran 28 x 20 cm
  • Sumba Bowl
Koleksi bernama Sumba Bowl ukuran 31 x 7,5 cm
  • Sumba Tray
Koleksi Sumba Tray dari Cita Tenun Indonesia ukuran 25 x 5 cm

Setiap karya yang dihasilkan Helai Collection menggambarkan kekayaan warisan budaya dan keterampilan tangan yang cekatan. Helai Collection mengeksplorasi bentuk dan tekstur hingga membangkitkan kesadaran publik akan pentingnya pelestarian budaya dan keberlanjutan.

Melalui Helai Collection, Cita Tenun Indonesia memamerkan Contemporary Craft Design dengan sustainable home living dari sehelai kain Tenun Ikat Sumba.

Keikutsertaan CTI dalam pameran desain terkemuka di Asia Tenggara ini, sekaligus perwujudan misinya di tahun 2024 yaitu Pemberdayaan Tenun pada Tahap Lanjutan. Tujuannya adalah memberdayakan, mengembangkan dan menghidupkan kembali usaha kecil dan mikro. Semua itu dilakukan dalam rangka meningkatkan mata pencaharian para pengrajin Tenun lokal.

Find Design Fair Asia 2024 telah berlangsung dari tanggal 26 hingga 28 September 2024 lalu di Sands Expo & Convention Centre, Marina Bay Sands, Singapore. Exhibition ini menghadirkan furnitur, interior, dan merek desain pilihan dari jenama maupun desainer ternama. 

SHARE :
WhatsApp
Facebook
Twitter
Email
Artikel Lainnya