Paviliun Indonesia Menuai Perhatian di FIND 2024

Stella Mailoa

Lebih dari 14.000 pengunjung tercatat menghadiri FIND – Design Fair Asia pada 26-28 September 2024. Edisi ketiga dari pameran bergengsi ini kembali digelar di Marina Bay Sands, Sands Expo & Convention Centre yang ikonis. Pada FIND tahun ini, peserta nasional diundang untuk memamerkan desain dan produk mereka di paviliun negara masing-masing. Di antara paviliun tersebut, Paviliun Indonesia dengan bangga turut berpartisipasi.

Paviliun Indonesia merupakan inisiatif kolektif antara Indonesian Contemporary Art & Design (ICAD), Himpunan Desainer Interior Indonesia (HDII) Jakarta, dan media seni dan desain daring written.id. Tujuannya adalah untuk memamerkan beragam desain dan kerajinan Indonesia yang disajikan dalam narasi yang kontemporer, inklusif, dan menginspirasi.

Dipandu oleh Diana Nazir, pendiri ICAD, dan Ranu Scarvia, Ketua HDII Jakarta, Paviliun Indonesia menampilkan berbagai produk handmade, kerajinan, dan bahan interior. Elemen-elemen ini bersinergi dengan harmonis untuk menawarkan perspektif segar mengenai keahlian desain Indonesia di panggung internasional.

Kehadiran Paviliun Indonesia di FIND – Design Fair Asia 2024 didukung oleh Dinas Perindustrian, Perdagangan, Koperasi, dan Usaha Kecil dan Menengah Provinsi DKI Jakarta (PPKUKM), Cellux, Indonesia Design District (IDD), dan Viro.

Partisipan di Paviliun Indonesia termasuk:

  • UMKM yang didukung oleh Dinas Perindustrian, Perdagangan, Koperasi, dan UKM Provinsi DKI Jakarta (PPKUKM): Goodvibes, Nuanza Porcelain, Riani Rattan, Yoshi Craft
  • Cellux
  • Cita Tenun Indonesia (CTI)
  • Curio Home
  • Himalaya Abadi
  • Indonesia Design District (IDD)
  • Juno Home
  • Kahfiati Kahdar
  • Manawa Living
  • Tearra Nusantara – Viro

Paviliun Indonesia di FIND 2024

Booth Paviliun Indonesia yang strategis terletak dekat dengan salah satu pintu masuk hall, berhasil menarik perhatian pembeli dan desainer. Selama tiga hari pameran, berbagai kegiatan bisnis seperti pertemuan bisnis dengan pembeli VIP, pertanyaan dari desainer, hingga pembelian oleh konsumen berlangsung dengan lancar. Hasilnya bahkan melebihi ekspektasi para partisipan.

Pada hari pertama perhelatannya, Paviliun Indonesia kedatangan kunjungan para representatif media yang berkeliling di area pameran FIND. Media mancanegara ini terlihat berkeliling dan memerhatikan area paviliun dengan saksama. Keragaman benda yang dipamerkan menarik perhatian mereka.

Begitu juga dengan kunjungan VIP buyer dari Artling pada keesokan harinya. Rombongan yang mayoritas terdiri dari desainer interior ini mengutarakan kekaguman mereka terhadap desain kontemporer yang bernapaskan budaya Indonesia.

Di hari tersebut Paviliun Indonesia juga mengadakan gathering pada sore harinya, untuk mengundang desainer dan tamu lainnya mengenal seluruh brand partisipan Paviliun Indonesia lebih dekat. Selain kudapan ala Western, disiapkan juga sejumlah camilan khas Indonesia seperti permen jahe.

Pada hari terakhir, perwakilan Paviliun Indonesia bersama desainer furnitur Hendro Hadinata, mendapatkan kesempatan untuk mengisi salah satu sesi di FIND Global Summit. Kegiatan ini merupakan panel diskusi yang digelar sepanjang pameran, yang mempertemukan para pelaku industri, desainer, perwakilan media, dan lainnya. Sesi Paviliun Indonesia membahas tentang budaya Indonesia yang tidak hanya terkandung, tapi juga menjadi karakter dari desain kontemporer di Indonesia. Karakter inilah yang menonjolkan desain Indonesia di pameran global seperti FIND.

“Tanggapan yang saya terima sangat luar biasa dan saya sangat bangga bisa menampilkan apa yang kita miliki secara unik dari Indonesia, yang tidak dapat ditemukan di booth lain. Salah satu masalah yang perlu saya selesaikan adalah rantai pasokan (supply chain). Semoga segera dapat diatasi,” ujar Wilson Tan, pemilik Himalaya Abadi.

Di sisi lain, Indonesia Design District (IDD), yang merupakan satu-satunya peserta non-merek, juga mengungkapkan kepuasan mereka terhadap acara ini. “Ini adalah salah satu cara yang sangat efektif untuk memperkenalkan bahwa Indonesia memiliki sebuah distrik desain. Di sini, kamu bisa menemukan produk lokal dan merek desain internasional dalam satu area. Ini juga merupakan platform yang baik untuk memperkenalkan IDD sebagai lebih dari sekadar area komersial. Kami bertujuan untuk membangun pusat desain. Kami juga akan mengadakan acara menarik, Indonesia Design Week pada 10-20 Oktober 2024,” ungkap Adityo Ramadhan Dharmanto, Marcomm Head IDD.

“DPPKUKM Provinsi DKI Jakarta senang bisa menjadi bagian dari Paviliun Indonesia di FIND – Design Fair Asia 2024. Pemilihan produk unggulan yang mewakili Indonesia diharapkan dapat menarik perhatian pembeli untuk membeli produk yang kami tampilkan. Selama pameran, para pemilik usaha kecil yang mewakili Provinsi DKI Jakarta mendapatkan banyak calon pembeli dan tanggapan positif dari pengunjung. Kami berharap bisa kembali berpartisipasi di Paviliun Indonesia tahun depan,” ujar Elisabeth Ratu Rante Allo, Kepala Dinas Perindustrian, Perdagangan, Koperasi, dan Usaha Kecil Menengah Provinsi DKI Jakarta.

Antusiasme yang diterima Paviliun Indonesia, baik dari partisipan maupun pengunjung menjadi penyemangat bagi panitia. Penyemangat untuk dapat terus menghadirkan yang terbaik dari ranah desain Indonesia di kancah internasional.

SHARE :
WhatsApp
Facebook
Twitter
Email
Artikel Lainnya